Ahli: Belum Saatnya Pelonggaran - Nasional - koran.tempo.co

United States News News

Ahli: Belum Saatnya Pelonggaran - Nasional - koran.tempo.co
United States Latest News,United States Headlines
  • 📰 korantempo
  • ⏱ Reading Time:
  • 71 sec. here
  • 3 min. at publisher
  • 📊 Quality Score:
  • News: 32%
  • Publisher: 51%

DKI Jakarta dan Jawa Barat disebut masih perlu menjalankan protokol kesehatan dengan sangat ketat.

JAKARTA - Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia meminta pemerintah tidak melonggarkan kebijakan pembatasan sosial berskala besar meski sudah menerapkan aturan normal baru. Ketua Dewan Pakar IAKMI Hermawan Saputra mengatakan protokol selama PSBB harus tetap ditegakkan dengan berkualitas karena pandemi Covid-19 belum melewati titik puncaknya di Indonesia.

Menurut Hermawan, waktu pelaksanaan tatanan normal baru seharusnya mengacu pada kurva penambahan kasus Covid-19 di Indonesia. Hermawan menambahkan, jika skenario PSBB dilanjutkan, puncak pandemi Covid-19 di Indonesia akan terjadi pada pertengahan Juli mendatang dengan peningkatan yang tidak drastis. Puncak pandemi, kata dia, akan bergeser lebih cepat dan jumlah kasus akan meningkat drastis apabila pelaksanaan PSBB diperlonggar. “Pelonggaran PSBB belum seharusnya dilaksanakan saat ini,” kata dia.

Pemerintah DKI pun mulai melakukan pelonggaran kegiatan sosial-ekonomi secara bertahap selama PSBB dihentikan. Untuk tahap awal, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta semua sektor yang dibuka mematuhi kebijakan maksimum 50 persen kapasitas. Pemerintah Provinsi Jawa Barat juga sudah mengganti PSBB dengan pembatasan proporsional. Pemerintah Jawa Barat mengatur skala pembatasan berdasarkan tingkat keparahan kasus di daerah. Makin berat kasusnya, skala pembatasannya makin ketat.

Pemerintah, kata dia, perlu mendefinisikan tatanan normal baru sebagai perilaku masyarakat yang menerapkan hidup lebih bersih, lebih sehat, lebih terlindungi, serta lebih taat dan disiplin terhadap protokol kesehatan pada seluruh sektor kehidupan."Tantangan berikutnya adalah penegakan disiplin di lapangan karena moda transportasi sudah dibuka, aktivitas kerja sudah dimulai," ujar Hermawan.

We have summarized this news so that you can read it quickly. If you are interested in the news, you can read the full text here. Read more:

korantempo /  🏆 38. in İD

United States Latest News, United States Headlines

Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.

Ahli: Pelonggaran PSBB Saat Kurva Covid-19 Meningkat Kurang Bijak, Bisa Muncul Gelombang KeduaAhli: Pelonggaran PSBB Saat Kurva Covid-19 Meningkat Kurang Bijak, Bisa Muncul Gelombang KeduaAhli kesehatan masyarakat khawatir, jika PSBB dilonggarkan, akan terjadi pandemi Covid-19 gelombang kedua.
Read more »

Warga Jakarta Belum Siap Lepas dari Pembatasan - Metro - koran.tempo.coWarga Jakarta Belum Siap Lepas dari Pembatasan - Metro - koran.tempo.co
Read more »

PSBB transisi di Kota Bogor dilanjutkan karena masih belum amanPSBB transisi di Kota Bogor dilanjutkan karena masih belum amanWali Kota Bima Arya Sugiarto mengatakan perkembangan penanganan Covid-19 di Kota Bogor, Jawa Barat sudah menunjukkan hasil yang baik, tapi belum aman dan ...
Read more »

Masih Zona Merah, 25 RW di Depok Ini Belum Bisa Transisi Menuju New NormalMasih Zona Merah, 25 RW di Depok Ini Belum Bisa Transisi Menuju New Normal25 RW itu akan menerapkan PSBB normal berskala lokal dengan nama PSKS (Pembatasan Sosial Kampung Siaga).
Read more »

Masjid Istiqlal Belum Gelar Jumatan karena Masih RenovasiMasjid Istiqlal Belum Gelar Jumatan karena Masih RenovasiProgres pembangunan Masjid Istiqlal, kata Abu, sudah mencapai 90%. Renovasi tempat itu direncanakan selesai dalam satu bulan ke depan atau pada Juli mendatang.
Read more »

Jakarta Terapkan Transisi PSBB, Ganjil Genap Masih Belum BerlakuJakarta Terapkan Transisi PSBB, Ganjil Genap Masih Belum BerlakuSebelumnya ganjil genap di Jakarta sudah ditiadakan sejak 16 Maret 2020. Kini ganjil genap akan diperpanjang seminggu mulai 5 Juni 2020.
Read more »



Render Time: 2025-03-03 00:04:14