Secara umum pendapatan Telkom mengalami penurunan akibat Covid-19.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Telkom Indonesia Tbk optimistis masih bisa mencatatkan pertumbuhan laba bersih di akhir 2020 nanti. Perseroan menyatakan telah menyiapkan sejumlah strategi untuk tetap tumbuh di tengah pandemi Covid-19. Telkom mengakui, secara umum pendapatan perseroan mengalami penurunan akibat Covid-19. Beberapa di antaranya disumbang dari pendapatan selular untuk voice dan SMS, pendapatan internatioal roaming, serta pendapatan layanan teknologi.
"Namun masih terdapat beberapa jenis pendapatan yang tetap tumbuh di tengah pandemi ini yaitu pendapatan data internet Telkomsel dan Indihome serta pendapatan digital service," kata Direktur Utama Telkom Indonesia Ririek Ardiansyah, melalui Rapat Dengar Pendapat virtual dengan Komisi VI DPR RI, Selasa .
Untuk menjaga pertumbuhan pendapatan pada tahun ini, perseroan tetap menjaga kestabilan supply dan demand. Perusahaan juga akan memaksimalkan potensi peluang bisnis yang terdampak Covid-19 seperti peningkatan layanan broadband, komunikasi dan kolaborasi. Sementara untuk mengimbangi pendapatan yang mengalami perlambatan, dalam jangka pendek, Telkom akan melakukan efisiensi dengan pemotongan beban atau pengeluaran. Untuk jangka menengah, perseroan akan fokus meningkatkan bisnis digital platform dan digital service.
Sedangkan untuk jangka panjang, Telkom akan melakukan diversifikasi serta mengintensifkan kerja sama khususnya di bidang digital."Dengan demikian, laba bersih perusahaan diproyeksikan akan tetap tumbuh positif di akhir 2020," tutur Ririek.
United States Latest News, United States Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Dukung Pemerintah Lawan Covid-19, Telkom Bagikan 10.000 MaskerTelkom mengumpulkan 10.000 masker tersebut melalui platform UMeetMe dengan menginisiasi gerakkan TetapBerbagi
Read more »
Dukung WFH, Telkom Optimalkan Modernisasi Jaringan ke Fiber OpticSejak banyak perusahaan memberlakukan WFH terjadi kenaikan trafik layanan internet di Telkom sekitar 1,5 tera byte per second (Tbps).
Read more »
Telkom Konsisten Percepat Digitalisasi Ibu Kota Kabupaten |Republika OnlineTelkom ingin memastikan konektivitas dan akses informasi dapat diperoleh
Read more »
Dari Telkom sampai PLN Dikerahkan Bantu Penanganan Covid-19Kementerian BUMN juga sudah meluncurkan aplikasi CloudX yang mirip dengan aplikasi Zoom atau video conference buatan dalam negeri yang bisa dipakai untuk memfasilitasi work from home.
Read more »
Laba BRIsyariah Tumbuh 150 Persen pada Kuartal I 2020 |Republika OnlineBRIsyariah juga membukukan pertumbuhan pembiayaan dan dana murah.
Read more »
Tanggal Bergeser, GIIAS 2020 Tetap Digelar |Republika OnlineTahun ini hanya pameran GIIAS di Surabaya dan BSD-City yang digelar
Read more »