Kondisi listrik di Jakarta Selatan saat ini sudah normal tanpa ada gangguan.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan Listrik Negara pelayanan Jakarta membantah akan ada pemadaman listrik di wilayah Jakarta Selatan. Hal ini sehubungan dengan adanya pesan beredar terkait akan adanya pemadaman di Jakarta Selatan, pada Senin malam, karena ada ledakan kabel tanah.
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Ikhsan Asaad menyatakan kabar tersebut adalah hoaks. Ikhsan mengatakan memang benar adanya laporan kebakaran kabel tanah di Jalan Panglima Polim pada senin 13 April 2020 pukul 10.17 WIB. "Kurang dari setengah jam semenjak laporan diterima, petugas PLN sudah berada di lokasi," ujar Ikhsan, Senin . Petugas PLN kemudian bergabung dengan petugas pemadam kebakaran untuk langsung mematikan api dan melokalisir wilayah agar tidak terjadi pemadaman.
“Hanya ada 1 pelanggan saja yang padam akibat kebakaran kabel tanah tersebut, namun pukul 11.10 juga sudah normal kembali. Bukan di Cipete Raya, tapi Panglima Polim” katanya. Atas nama PLN, Ikhsan memohon maaf atas peristiwa terbakarnya kabel tanah di kawasan Panglima Polim. Ia menegaskan kembali tidak ada pemadaman listrik meluas di Jakarta Selatan akibat kebakaran kabel tanah tersebut, kondisi listrik di Jakarta Selatan saat ini sudah normal tanpa ada gangguan. Baca Juga BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Persepektif Republika.co.
United States Latest News, United States Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
PLN Pastikan Info Pemadaman Listrik di Jakarta Selatan HoaksPLN menegaskan kembali bahwa tidak ada pemadaman listrik di Jakarta Selatan akibat kebakaran kabel tanah di jalan Panglima Polim seperti pesan yang beredar.
Read more »
Pemerintah Bantah Tolak Pengajuan PSBB Sejumlah Daerah |Republika OnlinePemerintah bantah menolak pengajuan PSBB sejumlah daerah
Read more »
Istana Bantah Presiden Jokowi Bagi Paket Sembako di BogorBeredar video yang viral warga Kota Bogor berjalan kaki menuju Istana Kepresidenan Bogor pada Sabtu (11/4/2020) malam.
Read more »
Bupati Bantah Kabar Lima Akses Masuk Purwakarta Ditutup |Republika OnlineSebelumnya pesan berantai menyebut lima akses masuk utama ke Purwakarta akan ditutup.
Read more »
Menteri BUMN Bantah Buat Akun Sosmed 'Erick Thohir for President'Erick hanya ingin berbakti kepada negara dan menjalankan tugas-tugas yang diamanahkan oleh Presiden Joko Widodo dengan baik.
Read more »
Erick Thohir Bantah Punya Akun Medsos Buat Jadi Presiden'Apabila ada posting dari akun seperti itu sama sekali bukan dari saya juga team, bahkan postingan tersebut mengganggu kami,' kata Erick
Read more »