Di wilayah Panjang terdapat 50 warga yang berstatus ODP
REPUBLIKA.CO.ID LAMPUNG -- Untuk mengantisipasi dan menanggulangi wabah Covid-19, Pertamina Integrated Terminal Panjang bersama Rumah Zakat menyalurkan bantuan APD untuk tim medis Puskesmas Panjang, Rabu . Dengan adanya bantuan tersebut, diharapkan upaya pencegahan lebih maksimal dalam mengantisipasi penanggulangan wabah Covid-19. Di wilayah Panjang sendiri, setidaknya terdapat 50 warga yang berstatus ODP sehingga butuh pengamanan lebih lanjut oleh tim medis.
Hal serupa juga diucapkan Sekretaris Camat Panjang, Epri Kesumayudha. Dirinya mengucapkan banyak terimakasih kepada Pertamina dan Rumah Zakat karena sudah peduli kepada masyarakat."Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Pertamina dan rumah zakat yang telah peduli kepada masyarakat kami dengan memberikan bantuan hand washer ini, harapannya dengan ada bantuan ini semoga wabah ini segera berlalu," kata Epri.
Supriadi selaku Lurah Panjang juga turut mengucapkan terimakasih atas bantuan yang sudah diberikan dalam upaya mengantisipasi penyebaran Covid-19."Kami selaku pemerintahan kelurahan panjang Utara banyak berterimakasih kepada Pertamina yang telah memberikan bantuan hand washer ini sehingga bisa mengantisipasi wabah covid-19. Semoga Pertamina dan rumah zakat selalu bertambah sukses dan semakin berjaya," katanya.
Adapun bantuan dari yang diberikan berupa APD dan Suplemen untuk tim medis dan 2 unit hand washer untuk masyarakat Panjang. Penyaluran bantuan diserahkan langsung M. Alfian selaku perwakilan dari Pertamina Integrated Terminal Panjang dan Yodi Mutakin Selaku Branch Manager Rumah Zakat Lampung.
United States Latest News, United States Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Rumah Zakat salurkan APD dan Minuman Sehat |Republika OnlinePenyaluran bantuan dilakukan untuk mendukung tim medis yang bertugas di rumah sakit
Read more »
Pemerintah Desak BPD Lebih Optimal Salurkan Subsidi Rumah FLPPSaat ini, peran BPD masih belum optimal dalam menyalurkan FLPP.
Read more »
Rumah Zakat Bantu Penuhi Masker Warga |Republika OnlineTujuannya, agar semakin banyak masyarakat menggunakan masker agar tidak tertular
Read more »
Bantuan Kesehatan Rumah Zakat Untuk Nadia |Republika OnlineNadia adalah balita usia 4 tahun yang mengalami luka bakar diseluruh tubuhnya.
Read more »
Rumah Zakat Berbagi Sembako dan Masker |Republika Onlinedampak pandemi Covid-19 juga berimbas pada sektor pertanian
Read more »
Rumah Zakat Fasilitasi Mengaji Online |Republika OnlineKegiatan ini terinisiasi atas usulan dari salah satu anggota binaannya.
Read more »