Mahfud mengatakan pengawasan dilakukan agar program bantuan pemerintah berjalan sesuai sistem dan tidak diselewengkan.
MENTERI Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD, menegaskan bahwa Satuan Tugas Sapu Bersih Pengutan Liar turut mengawasi pembagian bantuan sosial bagi keluarga penerima manfaat di tengah pandemi covid-19.
"Apabila ada penyelewengan, masyarakat dipersilahkan mengadu ke Satgas Saber Pungli untuk ditindaklanjuti," tegas Mahfud melalui keterangan resmi, Rabu .Lebih lanjut, Mahfud meminta masyarakat lebih pro aktif jika menemukan praktik pungutan liar di kementerian, lembaga, maupun pemerintah daerah. Saluran pengaduan, imbuhnya, bisa diakses melalui telepon, surat elektronik, pesan singkat, atau datang langsung ke posko saber pungli.
Dalam struktur baru Satgas Saber Pungli, akademisi dan pegiat anti korupsi turut dilibatkan sebagai kelompok ahli. Di antaranya, mantan Ketua Komisi Yudisial dan dosen UII Suparman Marzuki , Rhenald Kasali dari Universitas Indonesia, Guru Besar Ilmu Sosial Universitas Indonesia Imam Prasojo, Dosen Hukum Universitas Gadjah Mada Zainal Arifin Mochtar, dan Direktur Pusat Kajian Konstitusi Universitas Andalas Feri Amsyari.
Kehadiran kalangan akademisi diharapkan bisa menguatkan sinergi satgas bersama masyarakat dalam memberantas pungutan liar.
United States Latest News, United States Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Menkopolhukam: Satgas Saber Pungli Awasi Pembagian Bantuan SosialMenkopolhukam Mahfud MD mengatakan, Satgas Saber Pungli akan mengawasi pembagian bantuan sosial bagi keluarga penerima manfaat akibat virus corona (covid-19). Menkopolhukam
Read more »
Menkopolhukam: Masyarakat Lapor Satgas Saber Jika Temui Pungli BansosMahfud ingin memastikan program bantuan pemerintah untuk mengatasi penularan Covid-19 berjalan sesuai sistem dan tidak diselewengkan.
Read more »
Mahfud: Satgas Saber Pungli Awasi Pembagian Bansos Covid-19 |Republika OnlineMasyarakat tidak perlu segan melakukan pelaporan kepada Satgas Saber Pungli
Read more »
Peringatan BMKG Memasuki Musim Pancaroba, Hati-HatiBMKG mengimbau masyarakat agar mewaspadai fenomena cuaca ekstrem pada musim peralihan atau pancaroba. Mohon diperhatikan. BMKG
Read more »
Satgas Lawan Covid-19 DPR Serahkan Ratusan APD ke Lima RS di TangselDPR meminta masyarakat menghormati perjuangan para tenaga medis dengan mengikuti aturan kebijakan PSBB.
Read more »