Harga gula pasir masih di angka Rp 17 ribu per kilogram.
REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengatakan, harga gula pasir yang dijual di pasaran masih cukup tinggi di tengah pandemi Covid-19 ini. Harga gula pasir masih di angka Rp 17 ribu per kilogram, yang mana lebih tinggi dari harga eceran tertiggi yaitu Rp 12.500 per kilogram. Baca Juga Untuk itu, pihaknya terus menggencarkan operasi pasar, terutama di Bulan Ramadhan. Operasi pasar ini akan dilakukan hingga harga gula pasir kembali normal.
Heroe menyebut, kenaikan harga gula pasir ini dikarenakan kebutuhan dan permintaan konsumen yang cukup tinggi. Sementara, stok gula pasir di pasaran saat ini sudah menipis."Bulan Ramadhan seperti ini bisa saja konsumsi gula meningkat karena masyarakat butuh asupan gula untuk energi selama menjalankan puasa," ujarnya.
Menjelang Ramadhan, pihaknya juga telah melakukan operasi pasar guna menurunkan harga gula pasir ini. Namun, hasilnya masih belum efektif. Sehingga, perlu adanya operasi pasar yang harus terus dilakuan secara masif."Memang dari operasi pasar kemarin belum berhasil menurunkan harga gula secara signifikan, namun harganya sudah turun sekitar Rp 500," jelasnya.
Meskipun begitu, ia memastikan stok pangan di Kota Yogyakarta masih mencukupi selama Ramadhan dan Lebaran nanti. Bahkan, masih mencukupi hingga empat bulan mencatang."Pada bulan Ramadhan juga mengalami peningkatan karena distribusi dan persediaan tidak ada masalah," kata Heroe.BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Persepektif Republika.co.id, Klik di Sini
United States Latest News, United States Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Pedagang: Sudah Impor, Kok Harga Gula Pasir Tak Kunjung Turun?Sejumlah pedagang masih mengeluhkan harga gula pasir yang tak kunjung turun
Read more »
Harga Gula Masih Mahal, Siapa Biang Keroknya?Mahalnya harga gula menjadi problem yang belum terpecahkan hingga kini. Apa sih sebenarnya yang membuat harga gula mahal hingga saat ini? HargaGula via detikfinance
Read more »
Harga masih tinggi, Kementan sebut bawang merah segera panen raya'Setidaknya ada 1.600 hektare yang siap dipanen bulan Mei ini. Kalau untuk pasokan menjelang Lebaran aman, bahkan sampai setelah Lebaran nanti karena panen masih terus berlangsung,' bawangmerah
Read more »
Harga Telur dan Gula di Solo Turun |Republika OnlineJelang Lebaran harga-harga di Solo dipandang masih normal.
Read more »
Gejolak Harga Gula Ancam Industri Kue di TasikmalayaKENAIKAN harga gula yang konsisten sejak beberapa bulan terakhir, mengamcam keberlangsungan industri kue rumahan di Tasikmalaya, Jawa Barat.
Read more »
Terpaksa Jual Mobil, Lakukan Ini Agar Harga Jualnya Lebih TinggiKondisi sulit dialami masyarakat akibat pandemi Corona Covid-19 di Indonesia. Bahkan ada yang terpaksa menjual mobil kesayangan demi bertahan hidup.
Read more »