Selasa ini juga jumlah pasien dalam perawatan (PDP) Covid-19 tidak bertambah
REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Sebanyak dua orang pasien positif Covid-19 di Kota Sukabumi dinyatakan sembuh. Sehingga hingga kini sudah sebanyak 43 orang yang dinyatakan sembuh. "Jumlah kasus positif tak bertambah masih sebanyak 62 orang dan yang sembuh bertambah dua orang," ujar juru bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kota Sukabumi, Wahyu Handriana kepada wartawan, Selasa .
Wahyu menerangkan, pada Selasa ini juga jumlah pasien dalam perawatan Covid-19 tidak mengalami penambahan masih sebanyak 41 orang. Rinciannya sebanyak 1 orang dalam pengawasan dan 40 orang selesai pengawasan. Sementara jumlah orang dalam pemantauan juga tidak bertambah masih sebanyak 278 orang. Rinciannya sebanyak 9 orang dalam pemantauan dan sebanyak 269 orang selesai pemantauan.
Terakhir krasus Covid-19 bertambah sebanyak satu kasus pada Ahad . Kasus positif ini berjenis kelamin wanita dewasa dan terkait kluster institusi negara di Kota Sukabumi. Pasien berasal dari Karamat Kecamatan Gunungpuyuh dan terpaparnya dari pasien yang lama. Wahyu menerangkan, dari 62 orang positif Covid-19 sebanyak 21 orang dalam perawatan dan 41 orang sembuh. Kini lanjut Wahyu, pasien sudah di isolasi di RS Setukpa Sukabumi.
United States Latest News, United States Headlines
Similar News:You can also read news stories similar to this one that we have collected from other news sources.
Pasien Covid-19 di Garut Kembali Bertambah |Republika OnlineTotal kasus positif di Kabupaten Garut menjadi 17 orang.
Read more »
32 Sopir Ambulans Dilatih Menangani Pasien Covid-19Sebanyak 32 sopir ambulans di Kota Bengkulu dilatih untuk meningkatkan kapasitasnya dalam menangani pasien covid-19.
Read more »
Kisah Tung Desem Bantu Tenaga Medis Saat Dirawat sebagai Pasien Covid-19 - Tribunnews.comTung Desem bilang di hari Pancasila ini, nilai-nilai setiap sila perlu dihayati dan diaplikasikan.
Read more »